[Update] Info PKB Bakal Usung Kader Internal Maju 15 Pilkada Serentak di Jatim  Update 2023

Huntnews.id — Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) akan mengusung kader internal untuk maju di 15 Pilkada serentak. Mengingat di 13-15 kabupaten/kota di Jawa Timur menang Pileg 2024.

Sekertaris DPW PKB Jatim, Anik Maslachah mengatakan, dengan kemenangan Pileg yang diraih, partainya melakukan persiapan untuk menargetkan kemenangan di Pilkada serentak.

“Kita akan menuju kemenangan di Pilkada serentak di Jatim. Dari 38 Kota Kabupaten PKB hasil pileg ini akan memiliki unsur pimpinan di 36 kota kabupaten di Jatim,” ujar Anik, saat konpers, di DPW  PKB Jatim, Sabtu 16 Maret 2024 petang.

Anik membeberkan, hasil Pemilu 2024, PKB menang di 13 sampai 15 Kabupaten, sehingga dapat mengusung kader sendiri maju Pilkada tanpa berkoalisi dengan partai lain. Seperti halnya di Sidoarjo, Gresik, Jombang, Bojonegoro, Lamongan, Situbondo, Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Malang, Kabupaten Blitar, Pasuruan, Lumajang, Trebggalek dan Tuban

“Kita juga bisa maju sendiri tanpa koalisi, karena memenuhi persayaratan untuk mencalonkan yakni 20 persen kursi di DPRD,” paparnya.

Dalam persiapan menuju Pilkada, PKB segera membentuk desk Pilkada yang nantinya bertugas memproses bakal calon kepala daerah yang akan diusulkan ke DPP PKB. 

“Mereka akan melalukan penjaringan terkait siapa sosok yang pas dan sesuai dengan kriteria PKB, yang nantinya akan diusulkan ke DPP PKB,” paparnya.

Namun jelas Anik, kemenangan di Pilleg ini akan membuat kebijakan lebih mendorong kader internal untuk maju d Pilkada.

“Kita utamakan kader, berdasarkan hasil kualitatif pemilu maupun kuantitatif pemilu 2024,” tegasnya.

Seperti diketahui dalam Pemilu 2024 ini PKB berhasil memang di Jatim. PKB menang suara dan menang jumlah kursi di DPRD Jatim. PKB di DPRD Jatim periode 2024-2029 akan mendapatakan 27 kursi dari 120 kursi yang ada.

Sedangkan untuk tingkat Kota Kabupaten di Jatim PKB dipastikan akan mendapatkan jatah pimpinan DPRD di 36 Kota Kabupaten di Jatim. (Adi)

Penulis: Adi Supriatno

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *