[Update] Info Trust Indonesia: Ganjar Pranowo Tokoh Politik Terpopuler di Platform Media Sosial Update 2023

Huntnews.id – Ganjar Pranowo kembali berada di urutan pertama tokoh politik terpopuler berdasarkan total penyebutan seperti bulan lalu. Demikian terungkap dalam survei Trust Indonesia Research Consulting.

Direktur Eksekutif Trust Indonesia, Azhari Ardinal mengungkapkan, selama September, Ganjar mendapat total 308.155 penyebutan dari kanal Twitter, Instagram, News, TikTok, dan YouTube.

Di urutan kedua terdapat Anies Baswedan dengan total penyebutan sebanyak 250.565 dan di posisi ketiga diduduki oleh Prabowo Subianto dengan total penyebutan sebanyak 222.606.

Posisi ini tak berubah sejak beberapa bulan terakhir. Perbincangan terkait ketiga tokoh politik tersebut masih berkaitan dengan kontestasi politik pada 2024 mendatang, khususnya di lingkup bacapres.

Sementara itu, di urutan ketiga dan keempat yang bulan lalu diduduki oleh Erick Thohir dan Gibran, bulan ini giliran ditempati oleh AHY dan Muhaimin Iskandar.

Perbincangan soal sosok bakal cawapres tidak pernah luput ketika membicarakan isu politik akhir-akhir ini. Muhaimin Iskandar yang pada awal September lalu telah ditunjuk sebagai cawapres Anies Baswedan, tampak melesat dari urutan ke-9 bulan lalu menjadi urutan ke-5 tokoh politik paling banyak dibicarakan bulan ini.

Twitter

Seperti halnya pada Agustus, pada periode September nama-nama tokoh terpopuler di kanal Twitter masih ditempati oleh tiga nama yang sama. Hanya saja urutannya berubah, kini giliran Ganjar Pranowo di urutan pertama dengan total penyebutan sebanyak 268.563 tweet, menggeser Anies Baswedan yang sebelumnya menduduki popularitas teratas.

Anies Baswedan di urutan kedua dan Prabowo Subianto di urutan ketiga dengan masing-masing penyebutan sebanyak 219.212 dan 198.645.

Pada periode ini, Ganjar berhasil meraih popularitas teratas di media sosial Twitter mengalahkan pesaingnya, Anies dan Prabowo. Jumlah penyebutan nama Ganjar selisih 49 ribu tweet dengan Anies yang berada di posisi kedua.
Perbincangan warganet tentang Ganjar di kanal Twitter bulan ini terlihat fluktuatif dengan lonjakan terjadi pada pertengahan periode pemantauan. Pada 13 September 2023 Ganjar disebut sebanyak 14 ribu kali dalam satu hari. Perbincangan terkait Ganjar pada periode ini pun didominasi oleh sentimen positif dengan narasi yang beragam.

Silahkan kirim ke email: [email protected].

Stay connect With Us :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *