[Update] Info Prabowo Ungkap Kisah Jokowi Datangi Rumahnya di Kertanegara usai Kalah di Pilpres 2019 Update 2023

Huntnews.id Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto, mengungkapkan kisah Presiden Joko Widodo mendatangi kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, usai Pilpres 2019. Dia yang kalah dalam pertarungan itu justru didatangi pemenang.

“Pak, waktu saya kalah, bapak ke rumah saya, di mana negara lain (yang kalah datang, red.). Ini yang menang datang ke rumah saya ke Kertanegara,” kata Prabowo dalam Apel Kader Partai Gerindra di Indonesia Arena, Jakarta, Sabtu, 31 Agustus 2024.

Jokowi kemudian mengundang Prabowo untuk dilantik sebagai Menteri Pertahanan. Sehingga, eks Danjen Kopassus itu menyanjung gaya kepemimpinan eks Gubernur Jakarta tersebut.

“Makanya, ilmu kepemimpinan belajar dari orang Solo. Datang ke rumah dan bawa undangan mohon hadir pelantikan. Waduh bagaimana ini?” ujarnya.

Presiden terpilih pada Pilpres 2024 ini kemudian menerima ajakan itu untuk mencontohkan para pemimpin hidup rukun.

“Saya hanya mau mengatakan kepada rakyat Indonesia yang benar-benar Pak Jokowi adalah pemimpin hebat, pemimpin untuk rakyat,” ujarnya.

“Saya lihat pikiran beliau, kerja beliau. Saya enggak tahu, Pak, luar biasa tujuh kali rapat sehari bagaimana itu Pak?” pungkas Prabowo.

Dalam kegiatan sejumlah tokoh partai dan menteri terlihat hadir, di antaranya Presiden RI Joko Widodo, Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin, Menteri BUMN Erick Thohir, Menko Polhukam Hadi Tjahjanto, Menparekraf Sandiaga Uno, Menkes Budi Gunadi Sadikin, dan Kepala Staf Presiden (KSP) Moeldoko.

Selain itu, terpantau pula beberapa petinggi partai, antara lain, Ketua Umum NasDem Surya Paloh, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar, Presiden PKS Ahmad Syaikhu, Ketua Umum Gelora Anis Matta, Plt. Ketua Umum PPP Mardiono, dan kader Partai Golkar Nurul Arifien.

Hadir pula Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka, Sekjen NasDem Hermawi Taslim, Bakal Calon Gubernur Jakarta Ridwan Kamil, Bacagub Jawa Barat Deddy Mulyadi, Ketua Majelis Tinggi PAN Hatta Rajasa, Waketum PAN Yandri Susanto, Sekjen PAN Eddy Soeparno, dan undangan lain.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *