Huntnews.id, JAKARTA – Dalam waktu yang tidak terlalu lalma, Partai Ummat akan mendeklarasikan calon kepala daerah dukungannya pada Pilkada DKI Jakarta. Pilihannya jatuh kepada pasangan Pramono Anung-Rano Karno.
Ini sekaligus membantah rumor yang beredar kalau Partai Ummat telah memberikan dukungan kepada pasangan Ridwan Kamil-Suswono.
“Ya nggak apa-apa, itu kan kata RK ya (kabar Partai Ummat akan gabung dengan RK-Suswono),” kata Ketua DPW Partai Ummat Jakarta Imawan Renwarin usai bertemu Rano Karno di kediamannya, kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu, 18 September 2024.
Menurut Imawan, memang pihaknya sempat bertemu dengan pihak RK. Namun, Imawan menyampaikan jika pertemuan itu hanya sebatas undangan makan, bukan bentuk dukungan.
“Jadi memang kronologinya hari Jumat tuh, eh Jumat ya, Jumat lalu itu kita diundang makan, ya diundang makan sebagai orang yang baik, ya kata Bang Doel juga, kalau kita diundang ya datang, Bang, kan gitu. Apalagi makan-makan kan. Ya itu aja, cuma sampai itu,” ujarnya.
Saat makan bareng Ridwan Kamil itu kata Imawan, mereka tidak mengenakan seragam partai. Menurutnya, Partai Ummat lebih memiliki kecocokan dengan pasangan Pramono-Rano.
“Kita melihat Pilkada ini bukan sekadar hanya kontestasi untuk pemilihan kepala daerah ya, tapi bagaimana politik itu diletakkan secara adil ke depan, di atasnya. Itu yang penting,” ujarnya.
Imawan menilai ada ketidakadilan berpolitik di Pilgub Jakarta. Di mana, menurutnya, semua partai mendukung satu pasangan calon, dan meninggalkan pasangan lain.
“Partai Umat ini, tagline-nya tuh, lawan kezaliman tegakkan keadilan. Nah kita melihat gitu, ada ketidakadilan gitu, dalam cara berpolitik di Jakarta. Jadi kan nggak masuk akal ya. Semua partai diborong oleh satu kontestan, kemudian ditinggalkan sendirian,” ujarnya.
“Nah itu buat kita, kita harus bisa memilih. Nah itulah kita memilih,” sambungnya.
Imawan meyakini, Pramono-Rano dapat membawa Jakarta lebih baik. Karenanya, pihaknya akan segera mendeklarasikan dukungan tersebut dalam dua hari ke depan.
“Ya, kami akan melakukan deklarasi nanti, 1-2 hari ke belakang, dan kami melaporkan ini ke DPP, untuk artinya difixkan secara dokumen ya,” tuturnya.
Dalam kesempatan yang sama, Rano menerima dukungan tersebut. Dia mengatakan dengan dukungan itu, maka saat ini ada tiga partai politik yang mendukungnya.
“Insyaallah nih, kalau bahasa partai kita sudah bertiga, ada PDI Perjuangan, ada Hanura sekarang ditambah dengan Ummat. Jadi silahkan, kalau ada yang mau gabung-gabung ke kita, kita masih tunggu,” kata Rano.
Sebelumnya, Bakal calon gubernur (bacagub) Jakarta, Ridwan Kamil (RK), mengungkapkan akan ada partai politik lain yang mendukungnya untuk Pilgub Jakarta 2024. Dia menyebut kabar dukungan itu dari Partai Ummat.
RK mengaku mendapat informasi itu dari pasangannya, Suswono. Menurutnya, informasi itu masih bersifat informal.
“Saya belum dapat kabar, yang saya tau baru informal, mohon maaf kalau keliru, Partai Ummat katanya mendukung, tapi itu versi Pak Wagub saya,” kata Ridwan Kamil kepada wartawan di kawasan Kebon Melati, Jakarta Pusat, Minggu, 15 September 2024. (bs)