[Update] Info Ujian Berat PSS Sleman Tanpa Dua Pilar Penting Lawan RANS Update 2023

Ujian berat akan dihadapi PSS Sleman saat melawan RANS Nusantara FC di Stadion Maguwoharjo, Jumat (8/12/23), di pekan ke-22 Liga 1 2023-2024.

Huntnews.id – Ujian berat akan dihadapi PSS Sleman saat melawan RANS Nusantara FC di Stadion Maguwoharjo, Jumat (8/12/23). Bayu Setiawan dan Jihad Ayoub dipastikan absen pada laga pekan ke-22 Liga 1 2023-2024.

PSS Sleman tak boleh kehilangan poin lagi pada laga ini. Mereka harus meraih kemenangan jika tak mau meramaikan “persaingan” menuju kompetisi Liga 2 2024-2025.

Namun masalahnya PSS dalam ujian super berat. Tak hanya kalah dari PSIS Semarang dan terkena sanksi Komdis PSSI karena oknum suporter terlibat ricuh, Jihad Ayoub pulang ke Sleman dalam kondisi cedera.

Absennya Jihad Ayoub menjadi ujian berat. Pasalnya, semenjak dipegang Risto Vidakovic, gelandang Lebanon mengambil peranan penting di lini tengah bersama Wahyudi Hamisi.

Risto Vidakovic pun menjelaskan cedera yang dialami Jihad Ayoub. Ternyata, Jihad harus menepi cukup lama karena mengalami cedera robek hamstring.

“Saya pikir dia akan tidak bermain selama dua atau tiga pekan. Dia mengalami robek di hamstringnya ketika pertandingan melawan PSIS. Jadi saya pikir dia tidak akan bermain di pertandingan lawan RANS,” jelas Risto Vidakovic, Kamis (7/12/23) petang.

Selain Jihad Ayoub, PSS Sleman juga tak akan diperkuat Bayu Setiawan. Dari statistik Soccerway, kartu kuning saat melawan PSIS Semarang menjadi yang keempat musim ini.

Bayu Setiawan pun dipastikan absen untuk satu pertandingan. Namun begitu, absennya Bayu tak banyak berpengaruh karena PSS Sleman punya Ibrahim Sanjaya dan I Nyoman Ansanay yang sama baiknya.

Risto lebih menyoroti mepetnya masa persiapan. PSS Sleman memiliki waktu istirahat yang lebih pendek ketimbang skuat Eduardo Almeida.

“Kami hanya punya satu hari untuk mempersiapkan diri. Itu tidak ideal tapi pemain sudah siap dan sudah sadar. Kami sudah fokus untuk game ini. Mereka sudah berada di kondisi yang baik,” tutur Risto.

PSS Sleman lagi-lagi tak akan mendapat dukungan suporter setianya di Stadion Maguwoharjo. Risto memastikan hal itu tak berpengaruh pada keinginan tim meraih kemenangan.

“Saya pikir kita sedang termotivasi karena betapa pentingnya pertandingan besok. Jadi semuanya termotivasi untuk bermain. Tapi sebenarnya itu akan lebih baik jika ada suporter. Suporter ada di stadion dan memberikan dukungan kepada kami,” papar Risto.

“Mereka sangat penting untuk kami dan itu menjadi tenaga tambahan ketika mereka ada. Tapi sangat penting ketika mereka tahu bagaimana bersikap agar mereka ada di stadion ketika tim membutuhkan mereka,” sambungnya.

Risto menyebut laga melawan RANS Nusantara FC sangat penting dalam mempengaruhi partai lain di sisa kompetisi Liga 1 2023-2024. Persaingan di klasemen sangat ketat.

“Jujur sangat penting untuk kita para pemain memberikan segalanya agar mendapatkan tiga poin,” tegas Risto.

Sementara itu, bek PSS Sleman, Thales Lira, memastikan para pemain dalam kondisi baik. Ada ambisi besar untuk mempersembahkan kemenangan lagi di Stadion Maguwoharjo.

“Kita sudah mempersiapkan dengan baik. Semua pemain juga sudah konsentrasi untuk pertandingan ini dan kita berharap kita bisa bermain dengan baik untuk mendapatkan tiga poin,” ungkap Thales.

Posisi Jihad Ayoub kemungkinan bakal digantikan Kim Kurniawan. Pemain yang berstatus kapten tim ini merupakan penghuni tetap lini tengah sebelum Jihad dikembalikan ke posisi aslinya.

Dalam tiga pertemuan terakhir di edisi Liga 1, PSS Sleman unggul dengan satu kemenangan. Sementara dua partai lain melawan RANS Nusantara FC berakhir imbang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *